Gubsu Edy Rahmayadi Sambut Kedatangan Tamu & Peserta HPN 2023




MEDAN | SATUHATISUMUT.COM - Sejumlah tamu dan peserta kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023 mulai tiba di Bandara Kualanamu. Para tamu dan peserta HPN tersebut berasal dari berbagai provinsi di Indonesia. 


Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mengucapkan selamat datang kepada para tamu yang akan mengikuti rangkaian kegiatan peringatan HPN 2023 di Sumut. “Tadi Pak Gubernur menyampaikan ucapan selamat datang, selamat menikmati makanan, dan beragam sajian di Sumut ini,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumut Ilyas S Sitorus di Kantor Dinas Kominfo Sumut, Jalan HM Said, Medan, Senin (6/2).


Ia mengharapkan, para tamu maupun peserta punya kesan yang baik mengenai Sumut. Oleh sebab itu, pelayanan pun harus diberikan dengan baik, sehingga meninggalkan kesan yang baik pula bagi para peserta dan tamu. 


“Kami panitia akan memberikan pelayanan yang terbaik untuk para tamu kita, kami sudah sediakan liaison officer atau pendamping untuk setiap perwakilan provinsi, kami harap, para tamu puas dan senang, sehingga setelah meninggalkan Sumut, mereka akan selalu teringat dengan kesan baik Sumut,” kata Ilyas, yang juga Sekretaris Panitia Daerah HPN 2023. 


Selain itu, panitia juga telah menyiapkan aplikasi HPN Sumut 2023 dan website hpn.sumutprov.go.id. Aplikasi ini bisa digunakan para peserta untuk pendataan, registrasi, informasi hotel hingga agenda atau jadwal acara. 


“Kami juga telah menyiapkan aplikasi, aplikasi ini kami harapkan dapat mempermudah para peserta untuk mendapat pelayanan,” ujar Ilyas. 


Para peserta ini juga akan dikenalkan dengan potensi daerah Sumut. Untuk itu, panitia telah menyediakan souvenir, hingga informasi wisata dalam website HPN tersebut. 


Kata Ilyas, jika kesan baik sudah diberikan, hal tersebut juga diharapkan akan memberikan efek berganda. “Jika kita sudah memberikan pelayanan terbaik, orang ingat sama Sumut, orang akan kembali terus, ini kan jadi menambah jumlah kunjungan wisatawan yang datang ke daerah kita,” kata Ilyas. (*/red)

Posting Komentar untuk "Gubsu Edy Rahmayadi Sambut Kedatangan Tamu & Peserta HPN 2023"

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

NEWS

Kompol Jama Kita Purba Dipromosikan Sebagai Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Gantikan Kompol Teuku Fathir Mustafa

Mabuk, David Chandra Aniaya Pengacara Sun Sin SH MH, Jari Tangan Patah Dihantam Kursi

Ini Sederet Prestasi Bobby Nasution Selama Menjabat Wali Kota Medan

Tangkap Penista Agama, Warga Konghucu Ucapkan Terima Kasih ke Kapolres Asahan

Diduga Bawa Kabur Mobil & Sepeda Motor, Vincent Hartono Dilaporkan ke Polrestabes Medan

Miliki Tunggakan Pajak Hingga 250 Milyar Lebih, Wali Kota Medan Segel Mall Centre Point

Ijeck Ajak Anak Muda PMKRI Kembangkan Potensi Daerah dengan Berwirausaha

Pawai Tarian Naga Liong di Vihara Maha Maitreya Pecahkan Rekor Muri

Muscab MPC Pemuda Pancasila ke XVI Kota Binjai Sukses, J Payu Sitepu Terpilih Aklamasi

Dipanggil Kejari Medan, Dirut PUD Pasar Medan Dukung Pemberantasan Korupsi