Kabag SDM Polrestabes Medan: Bangga Nataru Aman dan Kondusif

MEDAN – Kabag SDM Polrestabes Medan AKBP Samsidar Tambunan mengaku bangga melihat kinerja anggota melakukan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru aman dan kondusif.

Tentunya dengan prestasi baik ini harus ditingkatkan menjadi lebih baik dalam melayani masyarakat Medan.

“Bangga saya pengamanan Natal dan Tahun Baru aman dan kondusif, ” jelas Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda melalui Kabag SDM Samsidar Tambunan dalam arahannya apel pagi di Mapolrestabes Jalan HM Said Medan, Selasa (3/1/2023).

Turut hadir PJU Polrestabes Medan dan
Pama, Brigadir dan ASN.

“Terimakasih kami ucapkan kepada rekan- rekan yang sudah melaksanakan pengamanan Nataru dan mari mengucap syukur secara umum situasi aman tidak ada yang menonjol, ” tambahnya.

Kata dia, mudah – mudahan di tahun yang baru ini semua mendapat lindungan dan rezeki serta kesuksesan, paparnya.

Untuk itu, sambungnya, kepada kepada rekan Nasrani, pimpinan akan memberikan Izin selama 3 hari dengan catatan secara bergantian jangan mengganggu tugas sehari – hari dan diajukan ke bagian SDM.

“Silakan rekan – rekan mendownload untuk mendapatkan semua aplikasi yang telah ada karena dengan aplikasi tersebut kita mendapatkan informasi yang akurat, ” tutupnya. ( swisma)

 

Posting Komentar untuk "Kabag SDM Polrestabes Medan: Bangga Nataru Aman dan Kondusif"

SATUHATISUMUT.COM

Bersama Membangun Negeri

MEDAN

Batu Goncang Bukan Judi, Tetapi Hiburan Rakyat yang Sudah Mentradisi

Kompol Jama Kita Purba Dipromosikan Sebagai Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Gantikan Kompol Teuku Fathir Mustafa

Resmikan Ponpes Tahfiz KH Muhammad Ya’cub, H Kodrat Shah Ajak Kader PP Lebih Dekatkan Diri Dengan Ilmu Agama

Ini Sederet Prestasi Bobby Nasution Selama Menjabat Wali Kota Medan

Diduga Nistakan Agama Konghucu, Kapolres Asahan Diminta Tangkap Rahmat alias Aling CS

Dani Ginting, Caleg Partai Nasdem Bantu Korban Kebakaran, Berikan Bahan Material Bangunan

Pria Pencuri Lampu di Jalan Asia Medan Ditembak Polisi

Hasil Sementara, Musa Rajekshah Unggul di Dapil Sumut I, Disusul Meutya Hafid dan Maruli Siahaan

Pawai Tarian Naga Liong di Vihara Maha Maitreya Pecahkan Rekor Muri

Real Count KPU 34%: Golkar Unggul di Sumut, Disusul PDIP-NasDem