Ketua DPRD Apresiasi Langkah Tegas Walikota Medan Terkait Proyek Lampu Pocong

MEDAN | SATUHATISUMUT.COM: Ketua DPRD Medan Hasyim SE mengapresiasi dan mendukung langkah tegas Walikota Medan, Bobby Afif Nasution yang meminta pihak ketiga dalam proyek pemasangan lampu jalan alias lampu pocong untuk mengembalikan anggaran Pemko Medan senilai Rp21 Milliar yang sudah dibayarkan untuk proyek tersebut. 

"Hal ini menjadi evaluasi bagi seluruh OPD dilingkungan Pemko Medan supaya cermat dan tetap sasaran dalam penggunaan APBD," kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Medan, Hasyim kepada wartawan saat dihubungi melalui Telepon Seluler, Selasa(09/05/23). 

Dikatakannya, ini juga sebagai pembelajaran bagi pihak ketiga atau pemborong agar tidak bekerja asal jadi, tetapi harus mengedepankan kualitas dan profesional.

Hasyim juga mengingatkan, bahwa kebijakan Walikota Medan dalam menindak tegas pemborong proyek lampu pocong ini merupakan peringatan bagi OPD untuk tidak ‘bermain-main dalam mengelola dana APBD’.

“Dana APBD yang dikelola itu adalah uang rakyat dan diperuntukkan untuk kesejahteraan rakyat. Jadilah OPD yang amanah, inovatif dan dengan semangat kerja yang tinggi untuk percepatan pembangunan Kota Medan,” pungkas Hasyim.

Sebelumnya Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution menegaskan, Proyek lampu jalan yang di tampung pada Dana APBD tahun 2022 senilai Rp 25,7 miliar dianggap sebagai proyek gagal. Dimana Rp 21 miliar dari anggaran itu sudah dikucurkan.

Ia menyebutkan kegagalan ini diduga ada kelalaian dalam perencanaan, sehingga proyek penataan lanskap dan pemasangan lampu jalan sekitar 1.700 unit tidak sesuai perencanaan awal.(m*n)

Posting Komentar untuk "Ketua DPRD Apresiasi Langkah Tegas Walikota Medan Terkait Proyek Lampu Pocong "

SATUHATISUMUT.COM

Bersama Membangun Negeri

MEDAN

Gandeng Polsek & DPK KNPI Medan Area, Komunitas Satu Hati Bagikan 400 Takzil Gratis ke Masyarakat

Bersama DPK KNPI Medan Area, Komunitas Satu Hati Bagikan Takzil ke Masyarakat Yang Berpuasa

Maju Bacaleg DPRD Medan, Erwin Simbolon S.Sos Siap Berikan Perubahan & Perbaikan Medan Utara Yang Lebih Baik

Temui Ratusan Massa PBB, Bobby Nasution Didaulat Jadi Bapak Toleransi

Fakhira Nailashah Anak Musa Rajekshah, Kuliah di Inggris, Raih Prestasi Internasional

Wakil Wali Kota Medan,Aulia Rahman Mengajak ASN Pemko Medan Memaknai Butir-Butir Pancasila

Imbas Galian Proyek di Menteng Remaja Tewas Digilas Truk

Polda Sumut Berduka, Direktur Lalu Lintas Meninggal Dunia

Pengcab JMSI Kabupaten Simalungun Periode 2023-2028 Dilantik

Dani Ginting, Caleg Partai Nasdem Bantu Korban Kebakaran, Berikan Bahan Material Bangunan